MISTERI HILANGNYA PESAWAT MALAYSIA AIRLINES
Keberadaan pesawat Boeing 777-220 milik maskapai penerbangan Malaysia Airlines hingga sabtu (8/3) malam masih misterius. Pesawat bernomor MH370 hilang kontak 2 jam setelah lepas landas dari Bandara Internasional Kuala Lumpur pada sabtu dini hari pukul 00:41 waktu setempat. Sejumlah negara mengerahkan tim untuk melakukan operasi pencarian dan penyelamatan. Pesawat yang mengangkut 239 penumpang (termasuk 7 WNI) dan awak itu dijadwalkan menempuh perjalanan 3.700 km dan seharusnya mendarat di Beijing sekitar sabtu pagi jam 06.30. pihak berwenang Malaysia dan Vietnam mengatakan, pesawat terakhir terdeteksi radar di atas perairan Laut China Selatan, di wilayah antara Malaysia dan Vietnam. CEO Malaysia Airlines CEO Ahmad Jauhari mengatakan, pesawat terakhir kontak dengan Air Traffic Control (ATC) di Subang pukul 02.40 atau 2 jam setelah pesawat berangkat. Situs pelacakan Flightaware.com menunjukkan pesawat itu terbang di atas Malaysia Timur Laut setelah lepas landas dan naik ke ketinggian 35.000 kaki. Pesawat menghilang dari catatan pelacakan website beberapa menit kemudian dalam posisi masih menaik. Tidak ada laporan cuaca buruk dan tidak ada tanda-tanda mengapa pesawat yang didukung mesin Rolls-royce Trent itu lenyap dari layar rada dan sampai sekarang belum ditemukan tanda-tanda puing pesawat.
Pesawat Angkatan Udara Vietnam pada sabtu malam melaporkan dua tumpahan minyak besar terlihat di ujung lepas Pantai Selatan Vietnam. Kedua tumpahan masing-masing panjangnya sekitar 10 dan 15 km. Belum ada konfirmasi kaitan antara tumpahan minyak dengan pesawat yang hilang, tapi itu bisa mengindikasikan tumpahan yang dihasilkan dua tangki bahan bakar pesawat. China, Filipina, Singapore, Malaysia dan Vietnam mengerahkan kapal, pesawat, dan helikopter untuk operasi pencarian dan penyelamatan. Para pejabat Malaysia, Singapore dan Vietnam mengkoordinasikan operasi dilakukan di area seluas 11.200 km2 . pesawat membawa 227 penumpang, dua diantaranya bayi, serta 12 awak. Ke-239 orang itu berasal dari 14 negara. Mayoritas penumpang warga negara China (160 orang), Malaysia (38 orang), Australia (7 orang), India (5 orang), Prancis (3 orang), AS (3 orang), Selandia Baru (2 orang), Ukraina (2 orang), Kanada (2 orang), serta masing-masing satu orang warga Rusia, Taiwan, Italia, Belanda dan Austria. 7 orang WNI yang termasuk penumpang pesawat Malaysia Airlines adalah Firman Siregar (25), Lo Sugianto (47), Indra Suria Tanurisam (57), Chynthya Tio Vinny (47), dan Willy Surjianto Wang (53), serta dua orang terdaftar dengan nama Ferry Indra suadaya masing-masing berumur 42 dan 35 tahun. Pesawat dikemudikan dengan pilot bernama Zaharie Ahmad Shah (53) yang sarat pengalaman. Sang pilot bergabung dengan Malaysia Airlines sejak tahun 1981 dan memiliki total 18.365 jam terbang.
Mari kita doakan bersama-sama agar pesawat beserta penumpang dan awaknya bisa segera ditemukan dan masih ada kesempatan untuk diselamatkan.
Steel core steel core 3-in. stainless steel - TinaniumArts
BalasHapusStainless steel core steel ecm titanium core 3-in. stainless 2013 ford focus titanium hatchback steel, zinc. $1.59. revlon hair dryer brush titanium SKU: 00010081635. SKU: babylisspro nano titanium hair dryer 0100801906 Category: Steel-Core-Steel-Steel-Steel- titanium pen